Menu

Mode Gelap
Ciptakan Ruang Aman untuk Bercerita: “Let it Out Project” Bersama Psikolog  Promax Project Gelar Protein Campaign di Car Free Day Medan untuk Tingkatkan Kesadaran Protein Harian Masyarakat Pengurus Resmi Dikukuhkan di Solo, Ketua Umum PWI Pusat : Persatuan Adalah Kunci SEHACI Project Gelar Kampanye “Kids Grow Strong and Nation Grows Bright” di Kampung Nelayan Belawan, Dorong Kesehatan Anak Pesisir Sadar Waktu Gandeng Komunitas Seabolga dan Medan Book Party di Main Event ‘Sejenak Tanpa Layar’ Doa Yatim Iringi Tasyakuran: PWI Resmi Kembali ke Rumah Lama di Lantai 4 Dewan Pers

Daerah

INALUM Tegaskan Komitmen Energi Nasional di Forum PIPES 2025

badge-check


					INALUM Tegaskan Komitmen Energi Nasional di Forum PIPES 2025 Perbesar

Desir.id – Batu Bara | PT Indonesia Asahan Aluminium (INALUM) menunjukkan peran aktifnya dalam mendukung kedaulatan energi nasional melalui partisipasi di Forum Pertagas Integrated Pipeline and Energy Summit (PIPES) 2025. Forum bergengsi yang diselenggarakan oleh PT Pertamina Gas (Pertagas) ini mengangkat tema “Balancing Market Needs and Strengthening National Energy Sovereignty”, dan menjadi ajang strategis menyatukan visi industri dengan agenda energi nasional.

Sebagai bagian dari Plenary Session II, INALUM menyoroti pentingnya ketersediaan pasokan gas domestik yang stabil dan kompetitif bagi keberlanjutan industri hilirisasi logam di Indonesia.

Direktur Operasi INALUM, Ivan Ermisyam, menegaskan bahwa biaya energi merupakan salah satu komponen dominan dalam struktur operasional perusahaan. Oleh karena itu, ketersediaan gas menjadi penentu efisiensi dan daya saing industri logam nasional.

“INALUM terus berupaya memaksimalkan alokasi gas pipa untuk memastikan proyek ekspansi pabrik di Kalimantan berjalan efisien dan berdaya saing,” ujar Ivan dalam forum tersebut.

Partisipasi aktif INALUM di PIPES 2025 memperlihatkan komitmen perusahaan untuk memperkuat sinergi antara pelaku industri energi dan pemerintah dalam membangun ketahanan dan kedaulatan energi nasional.

PIPES 2025 menjadi panggung penting yang menyatukan pelaku usaha energi dalam membahas tantangan serta peluang penguatan infrastruktur gas nasional. Forum ini juga menjadi bukti bahwa sinergi antara kepentingan industri dan agenda nasional tidak hanya mungkin, tetapi sangat diperlukan untuk mencapai Indonesia yang mandiri energi.

INALUM, melalui kolaborasi strategis dan fokus pada optimalisasi pasokan gas domestik, siap mendukung transformasi industri logam nasional yang tangguh, efisien, dan berkelanjutan. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Sadar Waktu Gandeng Komunitas Seabolga dan Medan Book Party di Main Event ‘Sejenak Tanpa Layar’

2 Oktober 2025 - 19:50 WIB

Pengurus PWI Pusat Laporkan HPN 2026 ke KSP, Harapkan Kehadiran Presiden

25 September 2025 - 10:37 WIB

Perubahan Komposisi Pengurus DKP PWI Sumut Syahrir ke DK PWI Pusat, War Djamil Melanjutkan

24 September 2025 - 17:26 WIB

INALUM Sabet Penghargaan EPSA 2025 sebagai Wujud Komitmen pada Keberlanjutan Lingkungan

21 September 2025 - 16:10 WIB

INALUM Perkuat Komitmen Hijau dengan Integrasi Rantai Pasok dan Teknologi Ramah Lingkungan

21 September 2025 - 16:07 WIB

Trending di Daerah